Gowa  

Pacu Kualitas Yankes, Pemkab Gowa Rehab Total 3 Puskesmas

Avatar photo

BAJENG BARAT—Pemerintah Kabupaten Gowa dibawah kepemimpinan Bupati Adnan Purichta Ichsan dan wakilnya, Abd Rauf Malaganni atau Adnan-Kio punya komitmen mendorong terpenuhinya akses layanan kesehatan yang baik.

Selain membangun Rumah Sakit Umum Pratama dalam rangka memacu kualitas Yankes, Pemkab Gowa juga merehab bangunan sejumlah puskesmas.

Ada tiga puskesmas yang diperbaiki. Yaitu Puskesmas Gentungan, Bajeng Barat, Puskesmas Pallangga dan Puskesmas Samata, Kecamatan Somba Opu.

Bangunan ketiga puskesmas ini direhab total. Anggarannya dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Pusat tahun anggaran 2024. Ketiga puskesmas itu sudah rampung. Bahkan, Puskesmas Gentungan telah diresmikan oleh AdnanKio, Kamis (30/1/2025).

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menyanpaikan, kesehatan merupakan salah satu pilar utama dalam membangun daerah. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Gowa terus berkomitmen untuk meningkatkan akses dan kualitas serta fasilitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Gowa.

Baca Juga:  Warga Miskin Ekstrem Tinggi, Pemkab Gowa Turun Validasi Data

“Peresmian Puskesmas Gentungan ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang lebih baik, lebih dekat dan lebih berkualitas bagi masyarakat,” ungkap Adnan.

Ia mengungkapkan, setelah Puskesmas Gentungan, pihaknya selanjutnya akan meresmikan Puskesmas Samata dan Puskesmas Pallangga. Adapunl anggaran yang dialokasikan untuk renovasi tiga Puskesmas itu sebesar Rp24,3 miliar.

“Memang bangunan lamanya kita bongkar total, lalu kemudian dibangun kembali dengan fasilitas layanan yang lebih bagus lagi,” kata Bupati Gowa dua periode ini.

Adnan berharap kepada Kepala Puskesmas beserta seluruh jajaran di Puskesmas Gentungan untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Jangan fisik saja yang cantik, tetapi pelayanannya juga harus lebih baik dibandingkan sebelum direnovasi. Sehingga masyarakat dapat merasakan betul adanya peningkatan pelayanan yang diberikan dari Puskesmas Gentungan ini,” harap orang nomor satu di Gowa.

Baca Juga:  Karaeng Kio : Gowa Kabupaten Pertama Miliki Markas PMI

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa, drg Abdul Haris Usman mengatakan pembangunan sarana Puskesmas Gentungan untuk meningkatkan mutu pelayanan sesuai standar pelayanan Puskesmas.

“Pembangunan Gedung Puskesmas ini dilaksanakan mulai 1 Juli hingga 31 Desember 2024 dengan total anggaran kurang lebih sebesar Rp9 miliar yang berasal dana alokasi khusus (DAK) 2024,” katanya.

Saat ini Puskesmas Gentungan didukung oleh tenaga kesehatan sebanyak 110 orang yang terdiri dari 53 ASN dan 57 Non ASN.

“Puskesmas Gentungan ini melayani masyarakat di wilayah Kecamatan Bajeng Barat yang terdiri dari 7 desa dan kelurahan, dengan jumlah penduduk sebanyak 28.072 orang,” jelasnya. (rus)