Dukung Penuh Husniah Talenrang di Pilkada Gowa, Tomas Bontolempangan Ajak Kerabat Jadi Ujung Tombak Tim Pemenangan

Avatar photo

BONTOLEMPANGAN– Bakal calon bupati Gowa 2024, Husniah Talenrang kembali menggelar roadshow di wilayah dataran tinggi Gowa.

Agenda roadshow itu berlangsung selama dua hari, Rabu- Kamis (10/11/7 2024). Dalam roadshow tersebut, Husniah Talenrang bersua dengan tokoh masyarakat di Kecamatan Bontolempangan.

Salah satu tokoh masyarakat yang disambangi adalah H Muchsin Maulana Daeng Naba. Di kediaman tokoh masyarakat Desa Ulujangang ini, Husniah disambut hangat oleh ratusan warga. Mereka dominan bergelar haji.

Dalam sambutannya, H Muchsin Maulana Dg Naba, sangat mengapresiasi kehadiran adik kandung Kabaharkam Mabes Polri Komjen Pol Muhammad Fadil Imran itu.

“Kami sangat senang atas kehadiran ibu Husniah Talenrang di desa kami. Sebuah penghormatan tertinggi buat kami sekeluarga,” ujar Daeng Naba sapaan karib H Muchsin Maulana.

Baca Juga:  Sapa Masyarakat Pattallassang, Paslon HatiDamai Kukuhkan Tim Pejuang

Pada kesempatan itu, H Muchsin menegaskan dirinya siap menjadi bagian pemenangan Husniah Talenrang di Pilkada Gowa 2024.

Tak cuma itu. Daeng Naba juga mengarahkan seluruh sanak keluarga dan kerabatnya untuk sama-sama menjadi ujung tombak pemenangan Husniah Talenrang di Kecamatan Bontolempangan.

“Saya berharap seluruh keluarga yang hadir dalam acara silaturahmi ini agar menjadi garda terdepan mendukung Ibu Husniah Talenrang di pemilihan bupati yang akan di gelar November 2024 mendatang,” seru bekas Kepala Desa Ulujangang dua periode ini.

Husniah Talenrang pun amat tersanjung atas dukungan yang disampaikan oleh H Muchsin Maulana. HT akronim Husniah Talenrang dalam sambutannya sangat berharap masyarakat Desa Ulujangang bersedia membersamainya serta mendoakan dirinya menjadi Bupati Gowa periode mendatang.

Baca Juga:  Husniah Talenrang Bergerak Militan Sapa Masyarakat, Sisir 10 Desa di Dataran Tinggi

“Saya berharap doa dan dukungan’ta semua. Semoga di perhelatan pilkada Gowa 27 November mendatang kita berkolaborasi membuat historis, ada perempuan pertama menjadi pemimpin Gowa,” ujar Husniah Talenrang.

Sebelumnya, Ketua Perbasi Gowa itu sudah mendatangi dua titik pertemuan, diantaranya di Desa Paranglompoe dan Desa Pa’ladingan.

Husniah Talenrang bersama tim pemenangannya menginap di rumah H Muchsin Maulana Dg Naba yang juga merupakan Ketua DPC PAN Kecamatan Bontolempangan.

Husniah Talenrang juga bersama warga menggelar shalat magrib berjamaah di Masjid Baitul Makmur Desa Ulujangang.

Dari Desa Ulujangang Kecamatan Bontolempangan, Ketua komisi IV DPRD Gowa sekaligus Ketua Perempuan Amanat Nasional (Puan) Sulawesi Selatan ini melanjutkan roadshow di Kecamatan Tompobulu.(rus)