Gowa  

Ukir Prestasi Mentereng, 65 Siswa SMAN 1 Gowa Lulus SNBT 2024

Avatar photo

GOWA—UPT SMA Negeri 1 Gowa terus menorehkan prestasi mentereng. Prestasi teranyar kembali diukir SMAN 1 Gowa di ajang SMNPT via jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes atau SNBT.

65 siswa SMAN 1 Gowa berhasil lulus masuk Perguruan Tinggi Negeri melalui jalur SNBT. Pencapaian tersebut melanjutkan tren positif SMAN 1 Gowa di bidang akademik pada tahun 2024.

Kepala UPT SMAN 1 Gowa, Islamuddin menegaskan, dua prestasi bergengsi yang dicapai pada SMPTN 2024 sangat membanggakan sekaligus membahagiakan bagi segenap civitas akademik sekolah yang dahulunya bernama SMA Negeri 159 atau Salis.

“Kebanggaan dan kebahagiaan yang tiada terkira bagi sivitas akademik SMAN 1 Gowa. Pada hari Kamis pukul 16.00 Waktu Indonesia Tengah (WITA) diumumkan siswa yang lulus masuk Perguruan Tinggi Negeri lewat jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan sebanyak 65 orang siswa SMAN 1 Gowa dinyatakan lulus dan diterima di pelbagai perguruan tinggi negeri favorit Sulsel,” ujar Islamuddin, Jumat (14/6/2024).

Baca Juga:  121 Kades di Gowa Dilatih Pengawasan Pengelolaan Keuangan

Kata dia, sukses yang diraih 65 siswanya di SNBT 2024, melanjutkan prestasi bergengsi bidang akademik yang ditorehkan SMAN 1 Gowa selama tahun 2024. Sebelumnya, 58 orang siswa SMAN 1 Gowa berhasil lulus pada Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

“Torehan ini, sekaligus mengantarkan UPT SMAN 1 GOWA meraih penghargaan sebagai sekolah dengan prosentase terbanyak diterima di PTN lewat jalur SNBP mewakili Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 2 Gowa,” tuturnya.

Harus diakui, Islamuddin adalah sutradara dibalik kesuksesan yang diraih SMAN 1 Gowa. Selama dua tahun menjadi nakhoda SMAN 1 Gowa, Islamuddin berhasil membawa sekolah ini makin mumpuni.

Pria yang karib disapa Daeng Situ itu pun menerangkan, keberhasilan demi keberhasilan tersebut tentu tidak terlepas dari kerja-keras dan kolaborasi seluruh warga sekolah terutama dalam pelaksanaan proses pembelajaran.

Baca Juga:  Keren, Pemkab Gowa Naikkan TPP dan Gaji Non ASN Tahun Depan

“Dalam setiap kesempatan, saya senantiasa menekankan kepada seluruh warga sekolah agar selalu meningkatkan kinerja dalam melaksanakan tugas- tugasnya. Dan paling terpenting menjaga kolaborasi dalam setiap proses yang terjadi di sekolah. Sebab, tidak ada satu keberhasilan dan kesuksesan yang bisa diraih dalam sebuah sekolah tanpa kerja- keras, kerja sama dan saling melibatkan,” urai Islamuddin.

Tidak sebatas itu saja. Kunci keberhasilan SMAN 1 Gowa juga buah dari program kedisiplinan yang ditanamkan oleh Islamuddin. Di sekolah manapun ditugaskan, Islamuddin selalu disiplin dan konsisten datang lebih awal di sekolah pada pagi hari dibandingkan siswa dan guru.

“Pukul 06.00 wita, saya sudah ada di sekolah. Dan itu konsisten saya lakukan dimanapun. Saya berprinsip, disiplin yang baik haruslah dimulai dari seorang pimpinan,” terangnya.

Baca Juga:  Beautiful Malino Segera Digelar, Hadirkan KLa Project

Islamuddin menjelaskan, bahwa terdapat beberapa indikator yang menunjukkan keberhasilan sebuah sekolah. Antara lain dilihat dari rapor pendidikannya yang menggambarkan potret dari sebuah sekolah, jumlah siswa lolos olimpiade sains, serta banyaknya siswa yang terserap masuk ke perguruan tinggi negeri atau PTN.

“Tiga hal ini yang selalu menjadi obsesi saya untuk terus kami dorong ke arah peningkatan yang signifikan,” terangnya.

Islamuddin pun sangat mengapresiasi kerja-kerja seluruh warga sekolah yang berperan mengangkat citra positif SMAN 1 Gowa.

“Selaku kepala sekolah, saya mengucapakan terima kasih kepada seluruh warga sekolah atas raihan keberhasilan UPT SMAN 1 Gowa dalam mengantarkan siswa-siswanya masuk dan diterima di perguruan tinggi negeri. Prestasi ini menjadi motivasi kedepan bagi SMAN 1 Gowa dalam berbenah demi lebih baik lagi di masa-masa mendatang,” pungkasnya.(rus)