Pantau Penghitungan Suara di PPK Parangloe, Wakapolres Gowa Harap Berjalan Aman dan Lancar

Avatar photo

GOWA— Proses rekap penghitungan suara Pemilu 2024 di tingkat Kecamatan atau PPK secara intens dipantau oleh aparat kepolisian resort (Polres) Gowa.

Tujuannya untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses rekapitulasi hasil Pemilu 2024.

Wakapolres Gowa, Kompol Soma Mihardja mengatakan, selain melakukan pemantauan, pihaknya juga menempatkan personel pengamanan disejumlah tempat yang dijadikan lokasi penghitungan oleh PPK dimasing masing Kecamatan.

“Personel Polres dan Polsek jajaran telah di ploting untuk berjaga 24 jam penuh, sehingga keamanan kotak suara dan hasil Rekapitulasi dipastikan aman,” ungkap Kompol Soma Miharja disela meninjau rekapitulasi penghitungan suara di PPK Kecamatan Parangloe, Kamis (22/2/2024).

Dalam pemantauan itu, Wakapolres Gowa, Soma Miharja didampingi Kabag Ops Polres Gowa Kompol Darwis Daud dan sejumlah anggota.

Baca Juga:  Golkar Andalkan Zulkarlian Rebut 1 Kursi Dapil Sombaopu

Soma menerangkan, pengecekan tersebut untuk mengetahui kesiapan personel Polri yang sudah ditempatkan untuk menjaga dan mengamankan kotak suara dan surat suara yang ada di PPK.

Kompol Soma Mihardja berharap proses rekapitulasi penghitungan suara di seluruh tingkat Kecamatan di wilayah Kabupaten Gowa dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif, meski saat ini masih berproses.

Pada kesempatan tersebut, Wakapolres Gowa juga mengimbau kepada pihak penyelenggara, agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik, sesuai ketentuan sehingga tidak ada pihak yang merasa dirugikan.

“Kami juga meminta dukungan kepada semua pihak, agar rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 di tingkat PPK atau Kecamatan ini bisa berjalan dengan aman, lancar dan kondusif,” terangnya.(rus)